Bertempat di Ruang Meeting PT Mandiri Utama Finance, 39 karyawan berkumpul untuk mengikuti sosialisasi dari Instruktur Safety Riding Astra Motor terkait pentingnya berkendara dengan aman, perlunya pengecekan riding gear, posisi berkendara yang baik dan tips-tips dalam menghadapi pola-pola berbahaya dijalan raya seperti menghindari daerah blank spot dari kendaraan roda 4.
Pentingnya keselamatan dalam berkendara terus digaungkan oleh Astra Motor Balikpapan dengan terjun langsung ke lapangan. Pada kesempatan kali ini, Sosialisasi safety riding dilakukan di di PT Mandiri Utama Finance yang dilakukan pada Kamis, 26 Juli 2018 lalu.
Hal ini semata-mata dilakukan untuk mengurangi tingkat kecelakaan yang terjadi khususnya di Kota Balikpapan. Dengan adanya sosialisasi ini diharapkan para pengendara dapat lebih memahami dan berhati-hati dalam berkendara di jalan raya. Setelah menyelesaikan rangkaian sosialisasi terkait safety riding, para karyawan PT Mandiri Utama Finance juga mendapatkan kesempatan service kunjung yang dilaksanakan pada saat acara, kegiatan ini sangat ditunggu-tunggu karena padatnya jadwal dan dapat mempersingkat waktu mereka. Tidak hanya itu, para karyawan PT Mandiri Utama Finance juga mendapatkan diskon khusus yang berlaku untuk hari itu.
Daniel Natanael Toghas selaku Safety Riding Officer dan PIC Honda Community mengatakan bahwa, “Semoga dengan adanya sosialisasi seperti ini, kita semua lebih aware dalam berkendara. Bukan hanya untuk keselamatan sendiri namun untuk keselamatan semua dan jangan lupa selalu mengecek sepeda motor kita secara berkala."
Jangan lupa untuk selalu #cari_aman.
Salam.
0 Comments
Hai, bila tidak memiliki link blog, bisa menggunakan link media sosial untuk berkomentar. Terima kasih.